Posted by : Unknown Sabtu, 27 September 2014

Sinopsis Anime Ao no Exorcist dan Profil Karakter
Oke ! Postingan kali ini tentang "Sinopsis Ao no Exorcist dan Profil Karakternya". Jadi, Ao no Exorcist merupakan anime yang diadaptasi dari manga dengan judul yang sama,  karya Kazue Kato. Anime ini terdiri dari 25 Episode umum, 10 side story, 1 Movie, dan 1 OVA. Berikut sinopsisnya: 

SINOPSIS
Okumura Rin, seorang pemuda berusia 15 tahun merupakan anak dari Satan. Namun, ia baru mengetahuinya dengan pasti saat ia dapat melihat iblis dan ayah angkatnya, Fujimoto Shiro terbunuh hanya karena melindungi Rin dari Satan. Rin memiliki seorang kembaran bernama Okumura Yukio yang awalnya tidak mempunyai kemampuan api biru, karena saat masih didalam kandungan, daya tahan tubuhnya terlalu lemah. Makanya, kemampuan iblis itu tidak ada dalam dirinya. 
Oke, Lanjut ! Setelah mengetahui bahwa ayahnya adalah Satan, Rin berusaha untuk menjadi Exorcist agar dapat membunuh Satan. Makanya, ia pun masuk ke akademi Sei Juu-Ji. Setelah masuk ke akademi inilah, Rin memulai petualangan barunya bersama dengan nakamanya. Banyak kejadian yang Rin alami dengan nakamanya di akademi Sei Juu-Ji. Sampai akhirnya, mereka berusaha menutup Gerbang Gehenna raksasa yang berhasil dibuka. Mau tahu bagaimana anime-nya ? Kasuga akan kasih link downloadnya, ya !


PROFIL KARAKTER
Nah, agar para readers dapat mengetahui identitas masing-masing karakter mayor, berikut ini akan Kasuga kasih profilnya masing-masing :

OKUMURA RIN
Tokoh utama yang memiliki sifat ceroboh, keras kepala, rada BAKA, dan cepat emosi. Dibalik sifatnya diatas, Rin sangat pandai memasak, lho! Sifat-sifat dari Rin ini sangat bertolak belakang dengan kembarannya, Okumura Yukio. Rin memiliki kemampuan api biru yang disegel lewat Koumaken : Kurikara. Jadi, jika ia menarik pedang dari sarungnya, maka ia dapat menggunakan kekuatan api biru itu untuk bertarung.

OKUMURA YUKIO 
 Kembaran dari Rin yng memiliki sifat bertolak belakang dengan Rin. Bisa dibilang, Yukio adalah sisi kepribadian Rin yang normal. Yukio pernah menjadi Paladin, namun status itu hanya bertahan kurang dari 2 hari. Nah, Yukio adalah salah satu guru di akademi Sei Juu-Ji. Dan, dari semua karakter Ao no Exorcist, Yukio paling digilai oleh murid perempuan di akademi Sei Juu-Ji.

FUJIMOTO SHIRO
Ayah angkat Rin dan Yukio, yang merupakan Paladin handal di dunia. Nah, Shiro ini memiliki sifat yang agak kekanak-kanakan. Pada episode 2, Shiro akhirnya membunuh dirinya sendiri agar ia dapat mengeluarkan Satan yang merasuki tubuhnya. Dan, Shiro ini adalah teman baik Mephisto Pheles, Kepala Sekolah akademi Sei Juu-Ji.

MEPHISTO PHELES
Kepala sekolah akademi Sei Juu-Ji yang memiliki penampilan "WOW" (menjijikannya -_-). Nah, Mephisto ini juga merupakan anak dari Satan. Jadi, otomatis Mephisto, Amaimon, Rin, dan Yukio masih memiliki hubungan darah. Mephisto walaupun tampak luarnya mengerikan, ia menyukai hal-hal yang berbau "MOE", lho ! Nah, Mephisto memiliki sedikit perlakuan khusus untuk Rin. Tujuan Mephisto memperlakukan Rin secara khusus adalah agar Rin dapat digunakan sebagai senjata untuk melawan pemerintahan Vatikan.

AMAIMON
Adik Mephisto yang merupakan Raja Bumi. Amaimon sangat menyukai makanan manis. Dan, bagi kalian yang tahu L Lawliet dari Death Note, pasti saat melihat Amaimon ini, langsung kepikiran L. Saat melawan Rin, Amaimon berhasil membuat Rin meretakkan Koumakennya. Padahal, sebelumnya Koumaken itu sama sekali belum pernah retak.

MORIYAMA SHIEMI
 Tubuhnya pernah dirasuki oleh peri taman, yang ternyata merupakan iblis yang merasuki bunga-bunga dan tanaman yang berada di taman. Akibatnya, Shiemi harus menjadi lumpuh. Namun, ia berhasil ditolong oleh Rin dan Yukio. Sebagai anak pemilik toko peralatan Exorcist, Shiemi sangat pandai dalam hal pengobatan dan penyembuhan. Dan, Shiemi memiliki sikap "POLOS" yang kadang membuat Kasuga merasa jengkel dengan kepolosannya ^ ^.

SUGURO RYUUJI a.k.a BON
Walaupun punya tampang "PREMAN", Bon ini memiliki kepintaran yang "AWESOME". Entah kenapa, Bon jarang sekali terlihat akur dengan Rin. Tiap kali ada secelah masalah, mereka berdua langsung "TAWURAN". Satu hal yang paling tidak disukai Bon adalah dimana kau hanya ingin melakukan sesuatu hal sendirian tanpa meminta pertolongan temanmu. Yah, Rin selalu diomeli Bon, kalau misalnya Rin tidak meminta bantuan teman-temannya untuk bertarung melawan sesuatu, contohnya Iblis.

SHIMA RENZO
 Pengikut setia Bon yang memiliki sikap rada "CEROBOH" dan playboy. Nah, Shima ini sering menjadi penengah kalau misalnya Rin dan Bon sedang tawuran. Salah satu yang Kasuga sukai dari Shima adalah sikap cerobohnya yang kadang-kadang dapat menimbulkan kejadian yang "AWESOME". 

KONEKOMARU MIWA
 Neko Freak, karena mungkin di namanya ada sisipan "NEKO". Ia sempat dirasuki oleh iblis, hanya karena ia tidak ingin melihat Rin yang dapat berteman baik dengan Renzo dan Bon. Karena rasa takutnya itulah, ia berhasil dirasuki oleh iblis. Nah, Koneko ini juga merupakan pengikut setia Bon. 

KAMIKI IZUMO
 Tsundere Freak. Izumo ini sangat menyukai kucing, lho ! Buktinya, dia langsung memeluk Kuro saat melihat Kuro sedang sendirian (OVA). Dan, ia memiliki sikap overprotektif  terhadap teman baiknya, contohnya Noriko Paku (mantan murid Juku). Saat bertarung, Izumo akan meng-summon dua ekor serigala, atau musang, atau apalah itu, yang selalu diawali dengan kata "......Dewa Panen". Dan, Izumo juga memiliki sikap yang pemalu parah, lho ! Namun, Izumo juga memiliki sikap yang buruk, yakni rada sombong dan dingin terhadap orang lain.

TAKARA NEMU
Selalu berbicara lewat boneka yang ada di tangan kirinya. Namun, ternyata Takara-san ini memiliki suara  yang "AWESOME" pakai "BGT" ! Takara-san  juga pernah membuat Kuro ketakutan, hanya karena saat itu Kuro melihat Takara-san berbicara tanpa menggerakan mulutnya. Melainkan dengan menggerakan boneka tangannya (OVA).

KIRIGAKURE SHURA
 Exorcist Kelas Menengah Atas yang memiliki kemampuan pedang super "AWESOME". Shura ini memakai pedang bermata sembilan, yang ia sembunyikan di dalam tubuhnya. Dan, ia adalah seorang biarawati hasil didikan pendeta Shiro. Nah, pendeta Shiro a.k.a Fujimoto Shiro inilah yang meminta Shura untuk mengajarkan Rin mengenai ilmu pedang. Jadi, bisa dibilang kalau Shura adalah guru "SPESIAL"-nya Rin.

ARTHUR A. ANGEL
Paladin yang digantikan oleh Yukio yang memiliki rasa kepatuhan yang amat "AWESOME" terhadap pemerintahan Vatikan. Kemampuan yang dimiliki Arthur ini adalah pemakaian pedang. Bisa dibilang, pedangnya hampir mirip dengan pedang Momochi Zabuza, salah satu anggota "7 pemegang pedang legendaris Kirigakure" dari Animanga Naruto. Nah, ia selalu dipanggil "BOTAK" oleh Shura. Jadi, bisakah kalian jelaskan, kenapa ia bisa dipanggil "BOTAK" oleh Shura ?



Nah, ini link downloadnya :
http://devilxmoe.blogspot.com/2014/01/ao-no-exorcist-ova-kuro-no-iede.html (OVA)
http://devilxmoe.blogspot.com/2014/01/ao-no-exorcist-special-1-10-subtitle.html (Side Story)
http://devilxmoe.blogspot.com/2014/01/ao-no-exorcist-movie-bd-subtitle.html (Movie)
http://moesubs.com/?hal=dlproyek&id=3&lihat=1 (Anime)

 

 
 

{ 1 komentar... read them below or add one }

Blogger templates

Blogroll

Copyright © No AniManga No Life -Black Rock Shooter- Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan