Sabtu, 27 September 2014
Sinopsis Anime Ao no Exorcist dan Profil Karakter
Oke ! Postingan kali ini tentang "Sinopsis Ao no Exorcist dan Profil Karakternya". Jadi, Ao no Exorcist merupakan anime yang diadaptasi dari manga dengan judul yang sama,  karya Kazue Kato. Anime ini terdiri dari 25 Episode umum, 10 side story, 1 Movie, dan 1 OVA. Berikut sinopsisnya: 

SINOPSIS
Okumura Rin, seorang pemuda berusia 15 tahun merupakan anak dari Satan. Namun, ia baru mengetahuinya dengan pasti saat ia dapat melihat iblis dan ayah angkatnya, Fujimoto Shiro terbunuh hanya karena melindungi Rin dari Satan. Rin memiliki seorang kembaran bernama Okumura Yukio yang awalnya tidak mempunyai kemampuan api biru, karena saat masih didalam kandungan, daya tahan tubuhnya terlalu lemah. Makanya, kemampuan iblis itu tidak ada dalam dirinya. 
Oke, Lanjut ! Setelah mengetahui bahwa ayahnya adalah Satan, Rin berusaha untuk menjadi Exorcist agar dapat membunuh Satan. Makanya, ia pun masuk ke akademi Sei Juu-Ji. Setelah masuk ke akademi inilah, Rin memulai petualangan barunya bersama dengan nakamanya. Banyak kejadian yang Rin alami dengan nakamanya di akademi Sei Juu-Ji. Sampai akhirnya, mereka berusaha menutup Gerbang Gehenna raksasa yang berhasil dibuka. Mau tahu bagaimana anime-nya ? Kasuga akan kasih link downloadnya, ya !


PROFIL KARAKTER
Nah, agar para readers dapat mengetahui identitas masing-masing karakter mayor, berikut ini akan Kasuga kasih profilnya masing-masing :

OKUMURA RIN
Tokoh utama yang memiliki sifat ceroboh, keras kepala, rada BAKA, dan cepat emosi. Dibalik sifatnya diatas, Rin sangat pandai memasak, lho! Sifat-sifat dari Rin ini sangat bertolak belakang dengan kembarannya, Okumura Yukio. Rin memiliki kemampuan api biru yang disegel lewat Koumaken : Kurikara. Jadi, jika ia menarik pedang dari sarungnya, maka ia dapat menggunakan kekuatan api biru itu untuk bertarung.

OKUMURA YUKIO 
 Kembaran dari Rin yng memiliki sifat bertolak belakang dengan Rin. Bisa dibilang, Yukio adalah sisi kepribadian Rin yang normal. Yukio pernah menjadi Paladin, namun status itu hanya bertahan kurang dari 2 hari. Nah, Yukio adalah salah satu guru di akademi Sei Juu-Ji. Dan, dari semua karakter Ao no Exorcist, Yukio paling digilai oleh murid perempuan di akademi Sei Juu-Ji.

FUJIMOTO SHIRO
Ayah angkat Rin dan Yukio, yang merupakan Paladin handal di dunia. Nah, Shiro ini memiliki sifat yang agak kekanak-kanakan. Pada episode 2, Shiro akhirnya membunuh dirinya sendiri agar ia dapat mengeluarkan Satan yang merasuki tubuhnya. Dan, Shiro ini adalah teman baik Mephisto Pheles, Kepala Sekolah akademi Sei Juu-Ji.

MEPHISTO PHELES
Kepala sekolah akademi Sei Juu-Ji yang memiliki penampilan "WOW" (menjijikannya -_-). Nah, Mephisto ini juga merupakan anak dari Satan. Jadi, otomatis Mephisto, Amaimon, Rin, dan Yukio masih memiliki hubungan darah. Mephisto walaupun tampak luarnya mengerikan, ia menyukai hal-hal yang berbau "MOE", lho ! Nah, Mephisto memiliki sedikit perlakuan khusus untuk Rin. Tujuan Mephisto memperlakukan Rin secara khusus adalah agar Rin dapat digunakan sebagai senjata untuk melawan pemerintahan Vatikan.

AMAIMON
Adik Mephisto yang merupakan Raja Bumi. Amaimon sangat menyukai makanan manis. Dan, bagi kalian yang tahu L Lawliet dari Death Note, pasti saat melihat Amaimon ini, langsung kepikiran L. Saat melawan Rin, Amaimon berhasil membuat Rin meretakkan Koumakennya. Padahal, sebelumnya Koumaken itu sama sekali belum pernah retak.

MORIYAMA SHIEMI
 Tubuhnya pernah dirasuki oleh peri taman, yang ternyata merupakan iblis yang merasuki bunga-bunga dan tanaman yang berada di taman. Akibatnya, Shiemi harus menjadi lumpuh. Namun, ia berhasil ditolong oleh Rin dan Yukio. Sebagai anak pemilik toko peralatan Exorcist, Shiemi sangat pandai dalam hal pengobatan dan penyembuhan. Dan, Shiemi memiliki sikap "POLOS" yang kadang membuat Kasuga merasa jengkel dengan kepolosannya ^ ^.

SUGURO RYUUJI a.k.a BON
Walaupun punya tampang "PREMAN", Bon ini memiliki kepintaran yang "AWESOME". Entah kenapa, Bon jarang sekali terlihat akur dengan Rin. Tiap kali ada secelah masalah, mereka berdua langsung "TAWURAN". Satu hal yang paling tidak disukai Bon adalah dimana kau hanya ingin melakukan sesuatu hal sendirian tanpa meminta pertolongan temanmu. Yah, Rin selalu diomeli Bon, kalau misalnya Rin tidak meminta bantuan teman-temannya untuk bertarung melawan sesuatu, contohnya Iblis.

SHIMA RENZO
 Pengikut setia Bon yang memiliki sikap rada "CEROBOH" dan playboy. Nah, Shima ini sering menjadi penengah kalau misalnya Rin dan Bon sedang tawuran. Salah satu yang Kasuga sukai dari Shima adalah sikap cerobohnya yang kadang-kadang dapat menimbulkan kejadian yang "AWESOME". 

KONEKOMARU MIWA
 Neko Freak, karena mungkin di namanya ada sisipan "NEKO". Ia sempat dirasuki oleh iblis, hanya karena ia tidak ingin melihat Rin yang dapat berteman baik dengan Renzo dan Bon. Karena rasa takutnya itulah, ia berhasil dirasuki oleh iblis. Nah, Koneko ini juga merupakan pengikut setia Bon. 

KAMIKI IZUMO
 Tsundere Freak. Izumo ini sangat menyukai kucing, lho ! Buktinya, dia langsung memeluk Kuro saat melihat Kuro sedang sendirian (OVA). Dan, ia memiliki sikap overprotektif  terhadap teman baiknya, contohnya Noriko Paku (mantan murid Juku). Saat bertarung, Izumo akan meng-summon dua ekor serigala, atau musang, atau apalah itu, yang selalu diawali dengan kata "......Dewa Panen". Dan, Izumo juga memiliki sikap yang pemalu parah, lho ! Namun, Izumo juga memiliki sikap yang buruk, yakni rada sombong dan dingin terhadap orang lain.

TAKARA NEMU
Selalu berbicara lewat boneka yang ada di tangan kirinya. Namun, ternyata Takara-san ini memiliki suara  yang "AWESOME" pakai "BGT" ! Takara-san  juga pernah membuat Kuro ketakutan, hanya karena saat itu Kuro melihat Takara-san berbicara tanpa menggerakan mulutnya. Melainkan dengan menggerakan boneka tangannya (OVA).

KIRIGAKURE SHURA
 Exorcist Kelas Menengah Atas yang memiliki kemampuan pedang super "AWESOME". Shura ini memakai pedang bermata sembilan, yang ia sembunyikan di dalam tubuhnya. Dan, ia adalah seorang biarawati hasil didikan pendeta Shiro. Nah, pendeta Shiro a.k.a Fujimoto Shiro inilah yang meminta Shura untuk mengajarkan Rin mengenai ilmu pedang. Jadi, bisa dibilang kalau Shura adalah guru "SPESIAL"-nya Rin.

ARTHUR A. ANGEL
Paladin yang digantikan oleh Yukio yang memiliki rasa kepatuhan yang amat "AWESOME" terhadap pemerintahan Vatikan. Kemampuan yang dimiliki Arthur ini adalah pemakaian pedang. Bisa dibilang, pedangnya hampir mirip dengan pedang Momochi Zabuza, salah satu anggota "7 pemegang pedang legendaris Kirigakure" dari Animanga Naruto. Nah, ia selalu dipanggil "BOTAK" oleh Shura. Jadi, bisakah kalian jelaskan, kenapa ia bisa dipanggil "BOTAK" oleh Shura ?



Nah, ini link downloadnya :
http://devilxmoe.blogspot.com/2014/01/ao-no-exorcist-ova-kuro-no-iede.html (OVA)
http://devilxmoe.blogspot.com/2014/01/ao-no-exorcist-special-1-10-subtitle.html (Side Story)
http://devilxmoe.blogspot.com/2014/01/ao-no-exorcist-movie-bd-subtitle.html (Movie)
http://moesubs.com/?hal=dlproyek&id=3&lihat=1 (Anime)

 

 
 

AO NO EXORCIST

Posted by Unknown
Selasa, 26 Agustus 2014
Guild dalam Anime Fairy Tail

Yo ! Shibaraku dattebayo ! Oke, kali ini Kasuga mau poting tentang "Guild dalam Anime Fairy Tail" (Guild dalam daftar ini, hanya guild yang sering muncul atau, guild yang banyak dikenal). Kalian pasti sudah tahu dengan anime Fairy Tail yang diangkat dari manga yang judulnya sama, karangan Hiro Mashima. Selain cerita yang menarik, dalam anime ini karakternya keren-keren ! Contohnya, Jellal, Gray, Erza, Loki, Laxus, Rogue, dan Lyon ! OK! Tak perlu banyak bacot ! So, inilah daftarnya :



FAIRY TAIL
Guild terkuat di Fiore yang didirikan oleh Mavis Vermillion. Saat ini, Fairy Tail dipimpin oleh Master Makarov. Fairy Tail berhasil meraih gelar terkuat setelah berhasil menang dalam turnamen "Dai Mato Enbu". Sebelumnya, peringkat guild terkuat dipimpin oleh guild Sabertooth. Dan, guild Fairy Tail juga memiliki 4 Dragon Slayer; Natsu Dragneel, Gajeel Redfox, Wendy Marvell, dan Laxus Dreyar.


SABERTOOTH
 Guild hebat kedua di Fiore. Saat ini, guild Sabertooth dipimin oleh Master Gemma, ayah dari Minerva. Guild Sabertooth juga memiliki 2 Dragon Slayer; Sting Eucliffe dan Rogue Cheney. Setelah Sting membunuh Master Gemma, ia pun menjadi pemimpin Sabertooth. Dan, saat guild ini dipimpin oleh Sting, ada penetapan prinsip baru; "Tidak ada lagi kekejaman dalam Sabertooth. Kami adalah guild yang akan selalu melindungi nakama-nya."

 
GRIMOIRE HEART
Dark Guild terkuat yang dipimpin oleh Master Hades. Dan, memiliki tim khusus yang disebut dengan "7 Kin Penderitaan"; Azuma, Ultear Milkovich, Meldy, Capricorn (ketua), Zancrow, Rusty Rose, dan Kain Hikaru. Guild iniah yang datang ke Pulau Tenrou, saat sedang diadakan ujian kelas S Fairy Tail. Karena kedatangan guild ini, ujian kenaikan pun dihentikan. Tujuan mereka ke Pulau Tenrou adalah untuk membangkitkan kembali penyihir gelap sekaligus terkuat, Zeref.


PHANTOM LORD
Guild yang dipimin Jose Porla ini, kemunculan pertamanya ada di eppy 21. Dan, guild ini memang memiliki hubungan yang kurang baik dengan Fairy Tail. Guild ini memiliki sebuah grup yang disebut "Element Four"; Totomaru, Juvia, Sol, dan Aria. Dan seorang Dragon Slayer generasi 1, Gajeel Redfox (nantinya Gajeel bergabung dengan Fairy Tail atas saran Juvia). Setelah kalah melawan Fairy Tail, guild ini dibubarkan.


BLUE PEGASUS
 Guild terkuat keempat di Fiore. Walau pun, anggotanya gaje semua -_-. Guild ini sekarang dipimpin oleh Master Bob. Dan, rata-rata anggota dari guild ini memiliki wajah yang "KAWAII". Contohnya; Eve dan Hibiki ^_^. Yah, yah, walau sifat dasar gajenya masih ada.


CRIME SORCIERE
Guild independen yang didirikan oleh Jellal Fernandes. Tujuan Jellal mendirikan guild ini adalah untuk menghancurkan Dark Guild dan melawan Zeref maupun iblis-iblis ciptaan Zeref.  Anggota guild ini adalah Jelall Fernandes sebagai pemimpin, Ultear Milkovich, dan Meldy.


CAIT SHELTER
 Guild ilusi yang dibentuk dan dipimpin oleh Robault. Berstatus sebagai guild resmi di Fiore. Dari semua anggota, sebenarnya guild ini hanya terdiri dari Wendy (Sky Dragon Slayer) dan Charla, exceed-nya. Namun, akhirnya Wendy bergabung dengan Fairy Tail setelah mengetahui fakta bahwa seluruh anggota Cait Shelter hanya ilusi.


LAMIA SCALE

Guild hebat yang dipimpin oleh Ooba Babasaama. Lamia Scale ini juga memiliki salah satu anggota yang termasuk dalam 10 penyihir suci urutan ke-5, Juura Neekis. Dan, di guild ini juga ada seorang penyihir es, Lyon Vastia, rival Gray dalam memperebutkan Juvia. Anggota guild ini yang diketahui adalah Master Ooba, Juura Neekis, Cheria Blendy, Sherry Blendy, Lyon Vastia, Tobi Horhorta, dan Yuka Suzuki.


ORACION SEIS
Dark Guild yang dipimin oleh Brain/Zero. Guild ini juga memiliki seorang Dragon Slayer Racun, Cobra. Anggota guild ini hanya terdiri dari 6 orang; Brain/Zero, Midnight (Macbeth), Angel (Sorano), Racer (Sawyer), Cobra (Eric), dan Hoteye (Richard).Tujuan dari guild ini adalah untuk menciptakan "NIRWANA". Dan, guild ini juga pernah muncul kembali saat perlawanan Fairy Tail vs Tartaros.


MERMAID HEEL
 Guild yang seluruh anggotanya adalah perempuan. Guild ini juga memiliki penyihir terkuat; Kagura Mikazuchi yang saat turnamen Dai Matou Enbu, ia melawan Erza dan Minerva. Salah satu kalimat yang Kasuga sukai dari Kagura, yaitu "Terkadang, putri duyung juga memakan harimau." (Saat Kagura VS Yukino, yang dimenangkan oleh Kagura). Anggota dari Mermaid Heel saat Dai Matou Enbu; Kagura Mikazuchi, Risley Law, Web Arania, Beth Vanderwood, dan Miliana.


RAVEN TAIL

Dark Guild yang diresmikan menjadi guild resmi. Guild ini dipimpin oleh Ivan Dreyar, Anak Master Makarov, Ayah dari Laxus Dreyar. Guild ini awalnya menduduki peringkat atas sebagai saingan Sabertooth saat Dai Matou Enbu. Namun, guild ini akhirnya didiskualifikasi, karena melanggar aturan; "Master dari guild masing-masing tidak boleh mengikuti turnamen." Saat itu, Ivan Dreyar menyamar menjadi Alexei dan memakai teknik ilusi untuk melawan Laxus.


QUATRO CERBERUS
Guild ini mungkin memilih angka 4 sebagai lambangnya, karena motto guild mereka; "WILD FOUR!!!" Guild ini dipimpin oleh Master Goldmine, yang pernah menjadi anggota Fairy Tail. Saat Dai Matou Enbu, guild ini awalnya menduduki peringkat atas. Namun, semakin menurun saat Tim Fairy Tail mulai menjuarai beberapa perlombaan. Anggota terkuat dari guild ini adalah Bacchus. Oh, ya! Guild ini juga pernah mengganti nama menjadi "QUATRO PUPPY" karena Bacchus berhasil dikalahkan Elfman saat turnamen. Dan, mereka berdualah yang menerapkan sistem "TARUHAN" saat turnamen.

FAIRY TAIL

Posted by Unknown
Minggu, 13 Juli 2014
Profil Anggota Guild Fairy Tail 
 Yosh! Kali ini, Kasuga mau nge-post profil dari beberapa karakter anime/manga Fairy Tail yang dibuat oleh Hiro Mashima. Tapi, kali ini khusus untuk karakter dari guild Fairy Tail. Soredewa, inilah daftarnya :


NATSU DRAGNEEL
Dragon Slayer generasi 1 yang dibesarkan oleh Igneel.Kemampuan sihirnya adalah pengendalian api. Pengendalian api Natsu sangat berbeda dengan pengendali api lain. Karena, Natsu dapat memakan api dan memakainya untuk menambah daya serangnya. Kata Happy, teknik seperti ini dapat menjadikan seseorang berubah menjadi naga. Julukan untuk Natsu adalah "Natsu the Salamander".

LUCY HEARTFILIA 
Seorang penyihir roh yang mampu memanggil roh yang sudah ia kontrak. Lucy memiliki 15 kunci roh yang terdiri dari 10 kunci emas dan 5 kunci perak. 10 kunci emas ini mewakili roh rasi bintang dan 5 kunci perak ini merupakan roh yang terdiri dari Horologium, Crux, Lyra, Nicora Canis Minor (Plue), dan Pyxis.

GRAY FULLBUSTER
 Ice Mage yang mampu mengeluarkan es statis dengan waktu yang sangat singkat. Gray pertama kali belajar mengendalikan es saat berumur 8 tahun dan dibawah bimbingan Ul, gurunya yang meninggal setelah menyegel Deliora. Gray memiliki kebiasaan aneh, yaitu sering bertelanjang dada. Kebiasaan anehnya ini, ia dapat saat masih berlatih bersama Ul. Saking seringnya, Cana sampai sering mengatakan, "Gray, fuku!".

ERZA SCARLET 
 Seorang penyihir yang mampu meng-requip senjata dan baju armor dengan waktu singkat untuk menambah kekuatannya. Erza adalah penyihir kelas S, sekaligus merupakan penyihir perempuan terkuat di Fairy Tail. Kata Happy, sihir Erza itu sangat indah, karena darah musuhnya berserakan dimana-mana. Erza juga merupakan penyihir yang paling ditakuti di guild. Julukan untuk Erza adalah "Erza the Titania".


HAPPY 
 Seekor exceed yang memiliki kemampuan Aera yang membuat Happy dapat  terbang untuk sementara waktu. Sesuai namanya, Happy selalu saja gembira. Dan, ia memiliki pengetahuan tentang ilmu sihir yang lebih baik bila dibandingkan dengan Anggota Team Natsu lainnya (Natsu, Grey, Erza, Lucy, dan Happy). Kata favoritnya adalah "Aye!"


WENDY MARVELL
 Anggota baru di guild Fairy Tail yang dulunya bergabung dengan guild Cait Shelter. Wendy bergabung di Fairy Tail setelah mengalahkan Oracion Seis. Wendy juga merupakan Dragon Slayer generasi 1 yang dibesarkan oleh Grandine. Sihir yang dimilikinya adalah udara. Wendy dapat memakan udara disekitarnya untuk menambah persediaan udaranya. Namun, Wendy hanya bisa memakan udara yang tingkat polusinya 0%.


CARLA
Seekor exceed yang memiliki kemampuan Aera, yakni kemampuan yang memungkinkannya untuk dapat terbang. Carla juga dapat meramal masa depan. Carla memiliki sikap pemalu dan agak kasar. Di chapter 177, kaasan-nya Happy mengira kalau Carla adalah pacarnya Happy. Oh, ya! Carla ini adalah anak dari ratu Extalia, Shagotte.
  

MAKAROV DREYAR
Master guild Fairy Tail yang super hentai! Makarov lebih menekankan kebebasan dibandingkan aturan Dewan untuk mengurus guild. Ia memakai sihir yang disebut giant/titan yang dapat membuatnya menjadi raksasa. Ia juga dapat memakai  Fairy Law, salah satu sihir terkuat di Fairy Tail.


LAXUS DREYAR 
Cucu dari Makarov, salah satu penyihir kelas S dan pendiri Raijinshuu. Ia memiliki kemampuan sihir petir. Nah, Laxus ini adalah Dragon Slayer generasi 2. Dan, ia juga dianggap sebagai penyihir terkuat setelah Gildarts Clive. Laxus telah dikeluarkan oleh Makarov. Namun, setelah 7 tahun, ia bergabung secara resmi kembali dengan guild.




MIRAJANE STRAUSS 

Penyihir kelas S yang bekerja di bar Fairy Tail dan sebagai model majalah Sorcerer. Ia memakai sihir Take Over : Satan Soul yang memungkinkannya untuk menjadi iblis. Satan Soul yang Mira miliki adalah Satan Soul, Sitri (terkuat), dan Harphas.


ELFMAN STRAUUS
  Adik Mirajane yang selalu berkata, "OTOKO!!!" Elfman memiliki kemampuan Take Over : Beast Soul. Dengan kemampuan ini, ia dapat merubah dirinya menjadi binatang buas a.k.a monster secara setengah atau keseluruhan.


LISANNA STRAUSS

Adik Mirajane dan Elfman yang memiliki kemampuan Take Over : Animal Soul. Lisanna memiliki hubungan dekat dengan Natsu saat mereka masih kecil. Namun, dugaan kalau dia meninggal itu salah. Lisanna itu masih hidup. Hanya saja, ia berada di Edolas. Saat Mystogan menghancurkan Edolas, Lisanna dikembalikan ke Earthland oleh Pantherlily.


GAJEEL REDFOX

Mantan penyihir kelas S dari guild Phantom Lord yang didirikan oleh Jose Porla. Ia bergabung dengan Fairy Tail setelah Phantom Lord dihancurkan. Gajeel adalah Dragon Slayer generasi 1 yang dibesarkan oleh Metalicana. Ia dapat menggunakan kekuatan sihir besi. Dan, ia juga dapat memakan besi untuk menambah kekuatannya.Dibalik wajah 'Heavy Metal-nya', ia menyukai Levy yang merupakan penyihir FT yang 'Kawaii' dan jenius.


JUVIA LOXAR
Mantan penyihir kelas S dari guild Phantom Lord. Saat pertama kali bertemu Gray, ia langsung jatuh cinta pada pandangan pertama. Juvia memakai sihir air yang memungkinkannya untuk mengendalikan air di dalam atau di luar tubuhnya. Dulu, ia dijuluki Ame-Onna. Karena, dimana ada Juvia, disitu ada hujan.


LEVY McGARDEN

Ketua tim Shadow Gear bersama Jet dan Droy. Ia adalah teman baik Lucy (mungkin karena umur yang sama dan hobi membaca buku?) dan sering memanggil Lucy "Lu-chan" Ia memakai sihir Solid Script yang dapat membuat tulisan yang ditulis menjadi nyata. Nah, anehnya, Levy ini menyukai Gajeel yang notabene memiliki sifat agak Gajeel (GA' JEELas) sesuai namanya *ROTFL*.


GILDARTS CLIVE

Penyihir kelas S sekaligus yang terkuat di guild. Ia adalah ayah dari Cana Alberona. Sihir yang ia gunakan adalah Crash, yang membuat sesuatu dihadapannya hancur. Dan ternyata, Gildarts memiliki wajah yang mirip dengan Shanks, salah satu karakter anime/manga One Piece. Setiap Gildarts kembali ke guild, kota yang ia lalui pasti akan terbelah.


CANA ALBERONA

Peminum terhebat di Fairy Tail dan merupakan anak dari Gildarts Clive. Cana memiliki kemapuan sihir kartu. Dalam sehari, ia dapat menghabiskan 1 atau lebih dari barel alkohol tanpa merasa mabuk. Cana mengatakan, "tidak ada alkohol, tidak ada hidup" Ia mulai mengonsumsi alkohol di usia 13 tahun. Sepertinya, 75% bagian tubuhnya terdiri dari alkohol. Nah, saat dai Matou Enbu, Cana membuat rekor baru MPF, dimana ukuran kekuatannya 9999 karena ia memakai teknik Fairy Glitter, salah satu dari 3 teknik terkuat FT


PANTHERLILY

Exceed yang merupakan mantan kepala pasukan Kerajaan Edolas. Lily sangat menyukai buah kiwi dan sangat membenci petir. Ia memiliki kemampuan Aera dan memiliki kemampuan untuk merubah dirinya menjadi sebesar manusia. Sekarang, ia menjadi partner dari Gajeel.


FREED JUSTINE

Anggota yang tidak pernah ke guild selama setengah tahun dan merupakan ketua dari Raijinshuu. Freed dapat memakai sihir Dark Ecriture (sihir yang memungkinkannya untuk menjadikan tulisan yang ia tulis bersifat nyata). Dan, ia adalah anggota Raijinshuu yang paling menghormati Laxus. Btw, kalau di fanfic, ia sering dibillang saudaranya Rufus Lohr.


BICKSLOW

Anggota Raijinshuu yang dikatakan berwujud menyeramkan (mungkin kayak Ryuuk-kun ?) Ia memakai sihir Seith Magic : Hitotsuki yang dapat menanamkan jiwa pada benda mati dan mengontrolnya. Dan sihir lainnya lagi adalah Figure Eyes yang dapat membuat targetnya menjadi arwah yang bisa ia kontrol. Ia memiliki 5 boneka "Gaje" yang dinamakan Pappa, Pippi, Puppu, Peppe, dan Poppo. Dan, apa yang diucapkan Bickslow, pasti akan diulang kembali oleh kelima boneka ini.


EVERGREEN
 Satu-satunya anggota Raijinshuu yang berjenis kelamin perempuan. Kemampuannya adalah merubah seseorang menjadi batu jika melihat ke matanya. Jadi, ia pun memakai kacamata untuk mengontrol dan menekan kekuatannya. Sihir lainnya adalah Bubuk Bom : Gremlin serta Hujan Jarum : Leprechaum. Nah, saat ini ia menyukai Elfman, dan Elfman juga menyukainya !


MYSTOGAN 
 Penyihir termisterius di guild yang setiap kehadirannya membuuat semua anggota guild tertidur. Kecuali, Laxus dan Makarov. Mystogan merupakan Edojellal yang berstatus sebagai pangeran Edolas. Karena dari Edolas, ia hanya dapat memakai sihir dari tongkatnya. Setelah mengetahui ia dari Edolas, ia pun keluar dari guild dan mulai memerintah serta membangun Edolas setelah sebelumnya Edolas hancur akibat rencana penyerapan sihir Earthland yang diubah menjadi Lachryma.


JET (SARUSUKE) 

 Pria tercepat di guild dan merupakan anggota Shadow Gear. Saking cepatnya,ia menyatakan cintanya kepada Levy dalam hitungan detik! Karena hal itulah, ia pun langsung ditolak Levy juga dalam hitungan detik! Yakni, 2 detik. Ia memakai kemampuan Kaki Dewa, dimana dapat mempercepat kekuatan berlarinya dan serangannya.


DROY

 Anggota Shadow Gear yang menyukai Levy. Ia memiliki kemampuan sihir tanaman yang bertipe Holder. Ia juga pernah menyatakan cintanya kepada Levy, namun ditolak juga dalam hitungan detik !


MACAO CONBOLT 
Anggota senior guild yang memakai sihir Flare Purple yang tidak akan padam. Macao pun menjadi master guild ke-4 untuk menggantikan Makarov selama menghilangnya anggota primer di guild. Macao itu lumayan terkenal di kalangan gadis-gadis. Yah, alasannya apa, Kasuga tidak tahu !?


WAKABA MINE  
Pemakai sihir Smoke Magic. Ia menjadi penasihat Macao setelah Macao menjadi master guild. Dan, ia juga membenci istrinya, entah kenapa -_-


LOKI  

Nama aslinya adalah Leo the Lion. Loki adalah roh bintang yang diubah menjadi manusia selama 3 tahun. Dan, selama 3 tahun itu ia bergabung dengan Fairy Tail. Ia diubah menjadi manusia karena dianggap telah membunuh majikannya, Karen Lilica dari guild Blue Pegasus. Namun, berkat bantuan Lucy ia dapat menjadi roh bintang kembali. Walau, dosanya tidak akan hilang. Saat mode manusia, sihirnya adalah Ring Magic. Dan, dalam mode roh bintang, ia dikatakan sebagai roh terkuat milik Lucy. Loki juga sangat mencintai Lucy karena, Lucy adalah tipe perempuan idamannya.


ROMEO CONBOLT

 Anak dari Macao yang ingin menjadi seorang penyihir hebat seperti Natsu. Kemampuannya adalah Rainbow Fire Magic, yang memungkinkannya untuk menyulap api tujuh warna yang menghasilkan efek yang berbeda berdasarkan masing-masing warna. Ia mempelajarinya dari mantan Element Four Phantom Lord, Totomaru. 


ALZACK CONELL
Penyihir yang berasal dari barat. Alzack menggunakan Guns Magic untuk menembakkan peluru sihir melalui kedua pistolnya. Pada tahun X785 Alzack dan Bisca menikah saat kejadian hilangnya anggota utama guild. Keduanya memiliki anak perempuan bernama Asuka Connell. Dulunya, ia menganggap Loki sebagai saingan cintanya. Karena, Loki pernah berkata "jika kau belum menembak Bisca, aku yang akan menembaknya!"


BISCA MULAN 

Penyihir Fairy Tail dari barat. Bisca menggunakan peralatan sihir seperti Erza yaitu Requip yang disebut "The Gunner" untuk memanggil berbagai senjata api.  Nah, saat ia dan Alzack menikah, ternyata ia yang melamar Alzack dahulu! Dulunya, ia adalah seorang perampas tercepat yang dikenal dengan nama Moulin Rogue. Nah, ia masuk ke FT itu, atas ajakan Erza.


REEDUS JONAH
Reedus adalah penyihir yang dapat membuat gambarnya menjadi hidup jika ia menggambar di tubuhnya. Sihir ini disebut Pict Magic. Dulu, ia memiliki tubuh yang besar karena terkena sihir Makarov, namun karena sihirnya sudah dilepaskan tubuhnya menjadi langsing kembali.


NAV LAZARO 
 Nav adalah seorang penyihir yang sering berdiri di depan papan permintaan pekerjaan tanpa mengambil misi sama sekali, walaupun selama 7 tahun. Katanya, ia hanya akan mau mengambil misi yang hanya dia yang dapat menyelesaikannya. Seperti Bickslow, ia menggunakan sihir  Seith Magic : Animal Possession untuk menggabungkan roh hewan dengan tubuhnya untuk meningkatkan kemampuan fisiknya. 


MAX ALORS 
 Penyihir yang bisa menyulap dan memanipulasi pasir menggunakan sihir yang disebut Sandstorm Magic. Ia adalah teman dekat dari Warren.


WARREN ROCKO  
Ahli telepati guild. Serta, ia juga menggunakannya dalam bertarung. Ia berteman dekat dengan Max. Nah, warren ini, kebiasaannya jika ia melihat gadis yang cantik, otomatis, ia akan berbicara di dalam hatinya.


VIJEETER ECOR
Pemakai Dancer Magic untuk meningkatkan kekuatannya terutama kecepatannya.Ia memiliki lebih dari 100 pasang baju. Nah, walaupun memakai sihir "Dancer", ia selalu kalah dalam lomba menari. Entah apa alasannya ?!


LAKI OLIETTA  
Gadis berkacamata yang memakai sihir kayu bernama Wood-Make Magic. Dalam bertarung, sihir yang ia ciptakan selalu bernama aneh . Juga dalam hal berbacara, ia sedikit aneh. Rambut awalnya itu panjang, namun setelah penyerangan Phantom Lord, ia memotong rambutnya (namun ia berkata "Rambutku diamputasi").


KINANA 
Bartender Fairy Tail yang diperkenalkan sebagai Cubellios, mitra ular Cobra. Setelah kekalahan Oracion Seis , dia diubah menjadi bentuk manusia oleh Makarov. Sementara ini ia tak memiliki kekuatan untuk bertarung. Namun ia sedang belajar sihir Take Over.




FAIRY TAIL

Posted by Unknown

Blogger templates

Blogroll

Copyright © No AniManga No Life -Black Rock Shooter- Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan